Rabu, 11 Mei 2011

Anak-Anak Osama Akhiri Kebungkaman: Pertanyakan Pembunuhan Ayahnya


REPUBLIKA.CO.ID, WASHINGTON - Anak-anak Osama bin Laden, Selasa (10/5), mengakhiri kebungkaman mereka, mencela pembunuhan ayah mereka secara sewenang-wenang serta dan mengatakan seluruh keluarga merasa direndahkan dan dihina oleh pemakaman ayah mereka di laut.

Di dalam satu pernyataan yang dikirim ke New York Times, putra Osama mempertanyakan mengapa ayah mereka "tidak ditangkap dan diadili di satu pengadilan" hukum sehingga kebenaran bisa terungkap kepada rakyat di seluruh dunia.

Osama bin Laden tewas oleh pasukan AS pada 2 Mei, setelah dilacak sampai ke satu rumah di Pakistan --tempat ia diduga telah tinggal selama bertahun-tahun, kendati ada perburuan internasional bagi orang "yang dituding sebagai otak serangan 11 September 2001 di Amerika Serikat".

Pernyataan tersebut, yang mencela cara ayah mereka dibunuh, dikatakan disiapkan dengan pengarahan putra Osama --Omar bin Laden (30)-- dan juga menyerukan pembebasan tiga istri pemimpin Al-Qaida tersebut serta anak mereka.

"Kami berkeras pembunuhan secara sewenang-wenang bukan penyelesaian bagi masalah politik," kata pernyataan itu.
Pernyataan tersebut juga mempertanyakan kelayakan pembunuhan semacam itu, yang bukan hanya telah melanggar hukum internasional secara terang-terangan.

Para pejabat Pakistan telah mengatakan istri Osama, semuanya berkebangsaan Yaman atau Arab Saudi, ditemukan dari rumah di Abbottabad setelah serangan tersebut dan 13 anak mereka.

Istri Osama, Amal Ahmed Abdulfattah --berkebangsaan Yaman, ditembak di kaki selama operasi Navy Seal AS -- yang menewaskan suaminya.

Omar bin Laden, dan istrinya yang lain, Najwa, mengutuk penembakan itu di dalam pernyataan tersebut.

"Kami ingin mengingatkan dunia bahwa Omar bin Laden, putra keempat dari ayah kami, sejak dulu selalu tak sependapat dengan ayah kami mengenai aksi kekerasan dan selalu mengirim surat kepada ayah kami. Omar menganjurkan Osama mengubah caranya dan tak menyerang warga sipil dalam kondisi apa pun," kata pernyataan tersebut.

Selasa, 10 Mei 2011

Dugaan Penggunaan Alkohol Dalam Resep Rahasia Coca-Cola 'Bocor'


Sebuah situs, thisamericanlife.org, mengungkap resep rahasia minuman soda paling terkenal di dunia, Coca-Cola. Selama ini, minuman yang diciptakan oleh seorang apoteker, John Pemberton pada 1886 ini selalu menjadi misteri.

Nah, thisamericanlife.org mengklamin menemukan daftar yang difoto dari sebuah koran yang menyebutkan resep Coca-cola. Daftar tersebut lengkap bahan dan takaran untuk membuat minuman Coca-cola.

Foto resep itu berasal dari artikel di koran Atlanta Journal-Constitution edisi 8 Februari 1979. Dalam foto tersebut ada seseorang yang memegang buku dengan resep yang diklaim resep yang sama dengan yang digunakan Pemberton.

Resep asli Coca-cola disebutkan disimpan di sebuah ruang besi di Atlanta, Georgia. Resep itu dijaga 24 jam. Inilah resepe rahasia coca-cola itu.

1. Ekstrak cair coca 3 dram (unit)
2. Asam Sitrat 3 ons
3. Kafein 1 ons
4. Gula 30 (tulisannya tidak jelas berapa ukurannya)
5. Air 2,5 galon
6. Juice jeruk limau 2,25 liter
7. Vanilla 1 ons
8. Karamel 1,5 ons atau lebih untuk warnanya.
9. 7X Penyedap Rasa (2 ons penyedap rasa dan 5 tetes sirup)
10. Alkohol 8 ons
11. Minyak jeruk 20 tetes
13. Minyak Lemon 30 tetes
14. Minyak Nutmeg 10 tetes
15. Coriander (ketumbar) 5 tetes
16. Neroli 10 tetes
17. Cinnamon 10 tetes

tempointeraktif.com

Rabu, 04 Mei 2011

Perintah-perintah Dasar Debian Linux

Perintah dasar yang sering digunakan dalam linux adalah sebagai berikut :

1. ls : melihat isi direktori yang aktif

contoh : debian:/# cd /root

debian:/root# ls –à menampilkan isi direktori root

2. cat : melihat isi file secara keseluruhan

contoh : debian:/# cat [nama_file]

3. more : menampilkan isi file per layer

contoh : debian:/#more [nama_file]

4. tail : menampilkan sepuluh baris terakhir

contoh: debian:/#tail [nama_file]

5. less : melihat isi file tetapi yang bisa discroll

contoh: debian:/#less [nama_file]

6. cp : mengkopi file

contoh: debian:/#cp file1 /home —-à mengkopi file1 dari root ke direktori home

7. mv : memindahkan file

contoh: debian:/#mv file1 /home

8. rm : menghapus file

contoh: debian:/#rm [nama_file]

9. mkdir : membuat direktori

contoh: debian:/#mkdir [nama_direktori]

10. rmdir : menghapus direktori

contoh: debian:/#rmdir [nama_direktori]

11. cd : pindah direktori

contoh: debian:/#cd root —à pindah ke direktori root

Selasa, 03 Mei 2011

Daftar susu formula yang BEBAS bakteri Enterobacter Sakazakii


Tahun 2009

1. Frisian Flag Tahap I (MD.810409118005, exp Oktober 2010)
2. Susu Lactona 1 (MD.810412070003, exp Mei 2010)
3. Lactogen 1 (ML.810411051018, exp Januari 2010)
4. Lactogen 1 (MD 810413370001, exp Juni 2010)
5. Susu Lactogen 1 (MD.819413370001, exp Mei 2010)
6. SGM Tahap 1 (MD.810412270001, exp Januari 2011)
7. Vitalac BL (MD.809010195008, exp Desember 2010)
8. Susu SGM 1 (MD.810412270001, exp November 2010)
9. SGM 1 (MD.810412270001, exp Juni 2010)
10. Vitalac 1 (MD.810412259001, exp Desember 2010)
11. SGM Tahap 1 (MD 810412270001, exp Februari 2010)

Tahun 2010

1. Anmum Infacare (ML.510406002076, exp Desember 2011)
2. Frissian Flag 1 (MD.810409118005, exp Juli 2011)
3. Frissian Flag Tahap 2 (MD.810309117005, exp Desember 2011)
4. Frissian Flag 123 Madu (MD.807009128005, exp Agustus 2011)
5. Frissian Flag Tahap 1 (MD.810409118005, exp Februari 2012)
6. Frissian Flag Tahap 2 (MD.810309117005, exp Maret 2012)
7. Frissian Flag Tahap 1 (MD.8100409118005, exp Mei 2012)
8. Frissian Flag (MD.810409118005, exp Juli 2012)
9. Frissian Flag 2 (MD.810309117005, exp Desember 2011)
10. Frisian Flag Tahap I (MD.810409118005,exp 2011)
11. Frisian Flag Tahap I (MD.810409118005, exp Oktober 2010)
12. Fresian Flag Coklat (MD.805309148005)
13. Frisian Glag Madu (MD.805309152005)
14. Sun baby Tomat Wortel (MD 810110042188, exp Desember 2011)
15. Bubur Bayi Sun Sari Buah 6 Bulan (MD 810110042188,exp 12-03-2012)
16. SUN Beras Merah (MD 810110030188, exp Mei 2012)
17. Indomilk Coklat Instant (MD.805309086015, ekp Mei 2012)
18. Indomilk Full Cream (MD.805309085015, exp Mei 2012)
19. Indomilk Susu Bubuk Full Cream (MD.805309087015)
20. Morinaga BMT Platinum 0-6 Bulan (MD 510410016989, exp 28-12-2011)
21. Chilmil (MD.810310020989, exp 4 Maret 2011)
22. BMT Motinaga (MD.810410019989, exp Mei 2011)
23. Morinaga BMT Platinum (MD.510410016989, exp Desember 2011)
24. Enfamil (ML.810411076019, exp Maret 2011)
25. Enfamil (ML.810411076019, exp Maret 2011)
26. Lactona (MD.810412070003, exp November 2011)
27. Lactogen 2 (MD 810313376001, exp Maret 2011)
28. Lactogen 2 (MD 810313376001, exp Maret 2011)
29. Dancow 1+ Rasa Madu (MD 807013337001, exp Mei 2011)
30. Dancow Nutrigold 1+ (MD 807013372001, exp Juli 2011)
31. Lactogen Gold 1 (MD 810413370001, exp Juli 2011)
32. Dancow Full Cream Milk Powder (MD 805313199001, exp Nov 2011)
33. Lactogen Gold 2 (MD 810313369001, exp Juli 2011)
34. Lactogen Susu Formula Lanjutan (MD 810313369001, exp April 2011)
35. NAN Nestle HA 1 (ML 510412013040, exp Maret 2010)
36. AL 110 Nestle (ML 50702004079, exp Maret 2012)
37. Lactogen 2 (MD 810313369001, exp April 2011)
38. Lactogen 2 (MD 810313369001, exp Feb 2011)
40. Lactogen 1 (MD 810413370001, exp April 2011)
41. Lactogen Gold 2 (MD 810313369001, exp Mei 2011)
42. Lactogen 2 (MD 810313369001 exp Juni 2011)
43 Lactogen Susu Formula 2 Lanjutan (MD 810313369001, exp Juni 2012)
44. Lactogen Gold 1 (MD 810413370001, exp Mei 2011)
45. Nestle Lactogen 1 (MD 810413370001, exp Januari 2011)
46 Nestle Lactogen 1 (MD 810413370001)
47 Cerelac Nestle (ML 810101001341, exp Maret 2011)
48. Cerelac Beras Merah (ML 8101011017145, exp Mei 2011)
49. Bimbi Susu Formula Bayi (MD 810413009417, exp Maret 2012)
50. Bimbi Susu Formula Bayi (MD 810413009417, exp Juni 2011)
51. Nutrilon Hypo-allergenic (ML 510402009035, exp November 2011)
52. Anlene Actifit Vanilla (MD 808509391040)
53. Bebelac susu formula (MD 810409335040, exp April 2011)
54 Nutrilon I (MD 810409288040, exp April 2011)
55. SGM 1 (MD 810412270001, exp Januari 2012)
56. Vitalac 1 (MD 810412259001, exp Juni 2011)
57. Vitalac (MD 814012259001)
58. SGM 1 (MD 810412270001, exp Oktober 2011)
59. SGM Prenutrisi (MD 810412270001, exp Desember 2011)
60. SGM Prenutrisi 0-6 Bulan (MD 810412270001, exp April 2012)
61. SGM (MD 810412270001, exp Mei 2012)
62. SGM Prenutrisi 2 Lanjutan (MD 810312271001)
63. Vitalac Susu Formula Bayi (MD 810412259001, exp Maret 2012)
64. SGM BBLR (MD 81021094008, exp Februari 2012)
65. Vitalac (MD 810412259001)
66. SGM (MD 809012327001, exp Maret 2012)
67. SGM Prenutrisi 1 (MD 810412270001)
68. SGM 1 (MD 810412270001, exp Desember 2011)
69. SGM Presinutri (MD 810412270001, exp Oktober 2011)
70. SGM 2 (MD 810312271001, exp 1 November 2012)
71. SGM 1 (MD 810412270001, exp 1 Januari 2012)
72. SGM Presinutri 3 (MD 810312271001, exp April 2012)
73. SGM 4 Rasa Madu (MD 807012263001, exp April 2012)
74. SGM 3 Eksplor Rasa Vanilla (MD 807012266001, exp Mei 2012)
75. SGM Prenutrisi 1 (MD 810412270001, exp Juni 2012)
76. SGM LLM (MD 809012327001, exp Mei 2012)
77. SGM BBLR (MD 810412328001, exp Maret 2012)
78. SGM 2 (MD 810312271001, exp Desember 2011)
79. Vitalac 2 (MD 810312260001, exp Desember 2011)
80. SGM Presinutri 1 (MD 810412270001, exp Januari 2011)
81. SGM Presinutri (MD 810412270001, exp Februari 2011)
82. SGM Presinutri (MD 810412270001, exp Maret 2011)
83. Vitalac 1 (MD 810412259001, exp Agustus 2011)
84. SGM Presinutri 1 (MD 810412270001, exp Desember 2011)
85. SGM LLM (MD 809012327001, exp Januari 2012)
86. Nutricia Bebelac 1 (MD 255610214112)
87 .SGM BBLR (MD 810210194008, exp September 2011)
88. SGM 2 (MD 810312271001, exp Desember 2011)
89. Vitalac Bebas Lactosa (MD 809010195008, exp Februari 2012)
90 Vitalac (MD 810310190008, exp Mei 2011)
91. SGM BBLR (MD 810210194008, exp Januari 2012)
92. SGM BBLR (MD 810210194008, exp Januari 2012)
93. S-26 Tahap 1 (MD 8810417018124)
94. S-26 Gold (ML 510417001245)
95. S-26 Tahap 1 (ML 810417013124, exp Juni 2011)
96. Lactona (MD 810412070003, exp Oktober 2011)
97. S-26 Tahap 1 (ML 810417018124, exp Juni 2011)
98. S-26 Gold Tahap 1 (ML 510417001245, exp Januari 2012)
99. S-26 (ML 810417018124, exp Februari 2011)

Tahun 2011 (sampai Februari)

1. Bimbi Lola Rendah Laktose (MD 810413009417)
2. Neosure (ML 510415007019)
3. Enfamil A+ (ML 810411066019)
4. Pre NAN (ML 510202002079)
5. NAN 1 (ML 510402003079)
7. Morinaga BMT (MD 810410019989)
8. Lactogen Gold (MD 810413370001)
9. Nutricia Nutrilon Royal (MD 810409408040)
10. Nutricia Nutrilon (MD 810409288040)
11. Bebelac 1 (MD 810409335040)
12. SGM BBLR (MD 810412328001)
13. Vitalac Step 1 (MD 810412259001)
14. SGM LLM (MD 809012327001)
15. Susu Formula Bayi Bimbi 1 (MD 8091213010417, exp Desember 2012)
16. Susu Bimbi Lola (MD 809213010417, exp Februari 2011)
17 .Susu Formula Bayi SGM Prenutrisi (MD 810412270001, exp Des 2012.
18. S-26 (ML 810417018124)

Henah, tersebut diatas adalah list susu yang sudah diteliti oleh Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM) dan dinyatakan NEGATIF mengandung bakteri Enterobacter sakazakii. Jadi, yang tidak masuk dalam daftar diatas harap hati-hati ya.. keep health.

Sumber berita : VivaNews Nasional

Minggu, 01 Mei 2011

Anda Seorang Pemenang Atau Pecundang ?

Pemenang selalu jadi bagian dari jawaban;
Pecundang selalu jadi bagian dari masalah.

Pemenang selalu punya program;
Pecundang selalu punya kambing hitam.

Pemenang selalu berkata, “Biarkan saya yang mengerjakannya untuk Anda”;
Pecundang selalu berkata, “Itu bukan pekerjaan saya”;

Pemenang selalu melihat jawaban dalam setiap masalah;
pecundang selalu melihat masalah dalam setiap jawaban.

Pemenang selalu berkata, “itu memang sulit, tapi kemungkinan bisa”;
Pecundang selalu berkata, “Itu mungkin bisa, tapi terlalu sulit”.

Saat pemenang melakukan kesalahan, dia berkata, “saya salah”;
saat pecundang melakukan kesalahan, dia berkata, “itu bukan salah saya”.

Pemenang membuat komitmen-komitmen;
Pecundang membuat janji-janji.

Pemenang mempunyai impian-impian;
Pecundang punya tipu muslihat.

Pemenang berkata, “Saya harus melakukan sesuatu”;
Pecundang berkata, “Harus ada yang dilakukan”.

Pemenang adalah bagian dari sebuah tim;
Pecundang melepaskan diri dari tim.

Pemenang melihat keuntungan;
Pecundang melihat kesusahan.

Pemenang melihat kemungkinan-kemungkinan;
Pecundang melihat permasalahan.

Pemenang percaya pada menang-menang (win-win);
Pecundang percaya, mereka yang harus menang dan orang lain harus kalah.

Pemenang melihat potensi;
Pecundang melihat yang sudah lewat.

Pemenang seperti thermostat;
Pecundang seperti thermometer.

Pemenang memilih apa yang mereka katakan;
Pecundang mengatakan apa yang mereka pilih.

Pemenang menggunakan argumentasi keras dengan kata2 yang lembut;
Pecundang menggunakan argumentasi lunak dengan kata2 yang keras.

Pemenang selalu berpegang teguh pada nilai2 tapi bersedia berkompromi pada hal2 remeh;
Pecundang berkeras pada hal2 remeh tapi mengkompromikan nilai2.

Pemenang menganut filosofi empati, “Jangan berbuat pada orang lain apa yang Anda tidak ingin orang lain perbuat pada Anda”;
Pecundang menganut filosofi, “Lakukan pada orang lain sebelum mereka melakukannya pada Anda”.

Pemenang membuat sesuatu terjadi;
Pecundang membiarkan sesuatu terjadi.

Para Pemenang selalu berencana dan mempersiapkan diri, lalu memulai tindakan untuk menang.
Para pecundang hanya berencana dan berharap ia akan menang.

sumber : http://situslakalaka.blogspot.com/2011/05/anda-seorang-pemenang-atau-pecundang.html